
UM Metro – Rabu (18/09/2019) Rektor UM Metro secara resmi melepas 17 mahasiswa Fakultas Hukum untuk mengikuti lomba Moot Court yang akan diselenggarakan di Universitas Lampung dalam waktu dekat ini. Pelepasan berlangsung di depan gedung Rektorat, Kampus I, UM Metro.
Moot Court atau peradilan semu merupakan kegiatan yang biasa dilakukan di fakultas hukum, dimana para peserta akan mengambil bagian dalam sebuah simulasi peradilan atau proses arbitrasi.
Pada kesempatan tersebut, Drs. Jazim Ahmad, M.Pd. selaku rektor menyampaikan ucapan selamat atas keberhasilan mereka bisa sampai tahap akhir penyisihan lomba. Tak lupa beliau juga menitipkan pesan yang harus diindahkan oleh para mahasiswa.
“Jaga selalu kesehatan, karena sudah sampai dibabak akhir, jangan sampai jatuh sakit,” pesannya. Selain itu, rektor mengingatkan agar peserta selalu menjaga kekompakan dan kedisiplinan, karena kemenangan menurutnya tidak hanya ditentukan oleh satu orang tetapi seluruh kesatuan tim.
Tak lupa, iringan do’a terbaik dan semangat dari rektor turut mengiringi pelepasan seluruh mahasiswa peserta lomba. Bahkan ia juga menjanjikan akan memberikan reward jika para mahasiswa bisa pulang dengan membawa piala kemenangan. (Der/Hum).