
UM Metro – Pemeringkatan atau Rangking Web Of Universities (Webomatrics) kembali merilis ranking perguruan tinggi di seluruh dunia. Termasuk ranking perguruan tinggi yang beroperasi di Indonesia dan pada periode akhir Juli 2019 banyak mengalami perubahan.
Terlihat dalam rilisnya, Webomatrics mendudukkan Universitas Muhammadiyah (UM) Metro di peringkat 80 terbaik dari 2440 perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Posisi itu juga menempatkan UM Metro sebagai dua besar perguruan tinggi terbaik se-Provinsi Lampung, di atas IIB Darmajaya. Sebelumnya pada Januari 2019 lalu, Webomatrics melansir posisi UM Metro masih bertengger di posisi 99.
Rektor UM Metro Drs. Jazim Ahmad, M.Pd., beberapa hari yang lalu dalam pidato diacara pelantikan Dekan dan Wakil Dekan menyinggung mengenai hal ini. Ia menyampaikan bahwa periode Juli 2019 UM Metro naik peringkat dalam katagori perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi ranking Webomatrics.
“Perlu saya sampaikan juga di sini, bahwa UM Metro saat ini berada di peringkat 80 besar perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Naik 19 tingkat dari sebelumnya di posisi 99. Sedangkan dari puluhan perguruan tinggi yang ada di Lampung, UM Metro menjadi perguruan tinggi terbaik ke dua setelah Unila,” jelasnya.
Peringkat universitas menurut Webometrics (Webometrics Ranking of Universities) adalah inisiatif untuk mempromosikan dan membuka akses publikasi ilmiah guna meningkatkan kehadiran akademik dan lembaga-lembaga penelitian di Situs Web.
Peringkatan dimulai pada tahun 2004 dan didasarkan pada gabungan indikator yang memperhitungkan baik volume maupun isi Web, visibilitas dan dampak dari publikasi web sesuai dengan jumlah pranala luar yang diterima. Peringkat ini diperbaharui setiap bulan Januari dan Juli, penyedia Web indikator universitas dan pusat penelitian di seluruh dunia. Pendekatan yang mempertimbangkan berbagai kegiatan ilmiah diwakili di situs akademik yang sering diwakilkan dengan penggunaan indikator bibliometrik. (Nas/Hum).