UM Metro Raih PTS No.1 di Sumatera Versi Kemdikbudristek 2020

UM Metro – Universitas Muhammadiyah (UM) Metro yang berlokasi di Kota Metro-Lampung-Indonesia berhasil menduduki pencapaian yang cukup gemilang dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) tentang klasterisasi perguruan tinggi Indonesia tahun 2020, Senin (17/8/2020).

Klasterisasi tersebut berhsil menempatkan UM Metro berada di peringkat pertama untuk kategori Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di pulau Sumatera.

Sementara untuk kategori Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA) se-Indonesia, berdasarkan data rilis Majelis Diktilitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan mengacu pada data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tentang klasterisasi perguruan tinggi Indonesia tahun 2020, UM Metro berada di urutan ke-6.

Sedangkan untuk skala nasional, UM Metro berada di peringkat ke-96 sekaligus berhasil menempatkan UM Metro berada di klaster ketiga.

Rektor UM Metro Drs. Jazim Ahmad, M.Pd. mengungkapkan pemeringkatan tersebut menunjukkan tercapainya visi dan misi UM Metro Tahun 2015-2020.

“Alhamdulillah dengan masuknya Universitas Muhammadiyah Metro pada klaster 3 Daftar Perguruan Tinggi Terbaik 2020 Versi Kemdikbud dan berada di urutan ke-6 PTMA se-Indonesia tanda keberhasilan mencapai visi Terintegrasinya Nilai-Nilai Islam dalam Kompetensi Individu dan Lembaga Menuju Sepuluh Besar Perguruan Tinggi Muhammadiyah Terbaik pada Tahun 2020,” ungkap Jazim.

Jazim menerangkan, ada empat indikator utama  penilaian yang dilakukan Kemdikbud, antara lain mutu sumber daya manusia dan mahasiswa (input), pengelolaan kelembagaan perguruan tinggi (proses), capaian kinerja jangka pendek yang dicapai oleh perguruan tinggi (output), dan capaian kinerja jangka panjang perguruan tinggi (outcome).

Lebih jauh ia juga mengungkapkan bahwa prestasi ini adalah berkat kerja keras semua civitas akademika Universitas Muhammadiyah Metro.

“Perlu diketahui, klasterisasi merupakan pemetaan atas kinerja perguruan tinggi akademik Indonesia, yang berada di bawah binaan Kemdikbud di mana tujuan utamanya adalah untuk menyediakan landasan bagi pengembangan kebijakan pembangunan, pembinaan perguruan tinggi serta untuk mendorong perguruan tinggi dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi secara berkelanjutan,” ucapnya.

Dengan masuknya UM Metro dalam 6 besar PTMA secara nasional versi rilis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tentang klasterisasi perguruan tinggi Indonesia tahun 2020, kini UM METRO masuk jajaran perguruan tinggi terbaik di Indonesia.