UM Metro Raih Penghargaan Tax Centre Terbaik Kategori Jam Pelatihan Terbanyak

UM Metro – Setiap tahun Kantor Wilayah Dirjen Pajak Bengkulu Lampung melaksanakan seremoni penutupan program relawan pajak. Di tahun ini acara penutupan berlangsung di aula Raflesiger pada hari Rabu (19-10-2022).

Universitas Muhammadiyah Metro memiliki tax centre sejak tahun 2018 di bawah binaan Nedi Hendri, S.E., M.Si., Ak., CA., ASEAN CPA., CPA., CRA.

Keberadaan Tax Centre UM Metro bukan hanya membantu melayani masyarakat untuk membayar pajak namun juga sebagai wadah kegiatan mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang didapat di dalam kelas. Kegiatan ini berlangsung selama 8 bulan dimulai bulan Februari s.d. Oktober 2022 dan diikuti oleh 108 relawan pajak.

“Alhamdulillah mahasiswa yang bertugas di Tax Centre merupakan mahasiswa pilihan yang telah melewati beberapa tahapan seleksi sehingga mereka dapat memberikan pelayanan prima kepada wajib pajak baik itu di Tax Centre UM Metro ataupun di Kanwil Pajak,” papar Nedi.

Pada acara penutupan kali ini Tax Centre UM Metro meraih penghargaan Tax Centre Terbaik Kategori Jam Pelatihan Terbanyak. Selain itu pada acara final cerdas cermat tentang APBN & Sawit yang diikuti sebanyak 12 Tax Center, UM Metro meraih juara harapan 1.

“Alhamdulillah Tax Center UM Metro memperoleh juara harapan 1 pada lomba cerdas cermat yang diwakili oleh Amiin Sholahuddin dan Alfira Damayanti. Keduanya merupakan mahasiswa program study S1 Akuntansi,” tambah Nedi.

Di lain sisi, Tri Bowo, S.T., M.M. selaku Kepala Kanwil Dirjen Pajak Bengkulu Lampung pada kesempataan ini menerangkan bahwa wilayah Bengkulu-Lampung memiliki Tax Centre terbanyak di Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh relawan pajak karena Kepatuhan pajak di kanwil Bengkulu lampung memperoleh peringkat tiga dalam tingkat kepatuhan di Indonesia dengan capaian 105%,” tukasnya.