Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Lakukan Rebranding Pemasaran Internasional Kopi Luwak Lampung Barat

UM Metro – Pengabdian masyarakat adalah suatu kegiatan yang bertujuan membantu masyarakat tertentu dalam beberapa aktivitas tanpa mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun. Secara umum program ini dirancang oleh berbagai universitas atau institut yang ada di Indonesia untuk memberikan kontribusi nyata bagi bangsa Indonesia, khususnya dalam mengembangkan kesejahteraan dan kemajuan bangsa Indonesia. Kegiatan Pengabdian Masyarakat merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi.

UM Metro sebagai kampus terbaik no. 1 di Sumatera aktif mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat baik itu yang didanai oleh hibah RISTEKDIKTI, hibah institusi atau mandiri. Kegiatan PKM ini memerlukan mitra dari berbagai kalangan, tidak hanya dari masyarakat umum tapi juga Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI).

Nedi Hendri, M.Si. AK dan Fenny Thresia, M.Pd melakukan rebranding pemasaran internasional kopi luwak Lampung barat khsususnya produk CV. Raja Luwak Multiguna. Tim PKM ini mendapatkan hibah OPR UM Metro Tahun 2022.

Nedi Hendri menjelaskan bahwa selama pandemic covid 19 pendapatan kopi luwak menurun tajam karena tidak ada wisatawan asing yang datang berkunjung ke Lampung Barat.

“Selama pandemic covid 19 produksi kopi luwak sangat terbatas hanya untuk oleh-oleh pengunjung yang datang dari daerah Lampung dan sekitarnya. Jumlah wisatawan dari pulau jawa dan luar negeri nyaris tidak ada selama 2 tahun ini” papar Nedi.

Fenny Thresia juga menjelaskan pada program Pengabdian Kepada Masyarakat kali ini tim akan membuatkan video profil berbahasa Inggris dan katalog produk-produk CV. Raja Luwak Multiguna.

“ Kali ini kami membuatkan video profil dalam Bahasa Inggris untuk membantu promosi kopi luwak ke tingkat internasional dan juga membuatkan katalog produk karena variasi produk CV. Rajak luwak Multiguna sudah lumayan banyak namun belum ada katalog” ungkap Fenny.

Dosen Bahasa Inggris ini menerangkan bahwa pembuatan video profil berbahasa Inggris sangat penting untuk bahan promosi di media sosial dan untuk lebih mengenalkan produk kopi luwak ke manca negara. Selain itu saat ini CV. Raja Luwak Multiguna telah memiliki aneka produk seperti: Kopi Luwak Premium, Kopi Luwak Petik Merah, Kopi Luwak Pinang, Kopi Luwak rasa Jeruk, Kopi Lanang, Kopi Petik Merah dan produk terbaru Gula Semut. Produk-produk ini akan dibuatkan katalog online dan offline untuk membantu promosi penjualan.