
UM Metro – Tim futsal dariAssociation of English Student (ASES) Universitas Muhammadiyah (UM) Metro, berhasil mendapatkan juara 1 dalam History Futsal Championship 2022, Ahad (08/01/22), bertempat di Giga Futsal.
Peserta yang mengikuti History Futsal Championship ini tidak hanya berasal dari tim futsal mahasiswa FKIP tetapi juga dari dosen dan karyawan dengan jumlah 8 Tim.
Menurut Zenal Akbar, salah satu anggota tim futsal dari ASES menyatakan timnya melakukan latihan bersama dan mengatur strategi bermain agar dapat memenangkan pertandingan.
“Sebelum hari H, tentunya kami telah mengadakan latihan bersama tim, dan saat latihan kami juga mengatur posisi dan strategi bermain. Alhamdulillah hasil dari kerja keras kami, akhirnya kami meraih juara satu dan tentunya semua itu tidak lepas dari kerjasama yang baik,” ungkap Zenal.
Zenal menambahkan adanya kebanggaan tersendiri dapat berpartisipasi dalam acara tersebut. Selain itu juga berharap agenda agenda olahraga akan tetap terus di adakan bahkan tidak hanya untuk futsal saja.
“Tentunya senang dan bangga karena dapat ikut meramaikan dan berpartisipasi dalam acara History Futsal Championship 2022. Harapan kami di masa Pandemi yang mulai pulih ini ke depannya akan terus ada agenda agenda olahraga, tidak hanya olahraga futsal, tapi juga olahraga yang lainnya. Kami ingin agar mahasiswa bisa aktif di bidang luar akademik,” kata Zenal.
Sebagai informasi tambahan juara 2 diraih oleh Guidance Counseling Community (GCC), juara 3 oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sejarah (Himmas) dan juara 4 oleh Asosiasi Mahasiswa Pendidikan Biologi (Ampibi).