
UM Metro – Mahasiwa Prodi D3 Sistem Informasi berkolaborasi dengan Himpunan Mahasiswa Komputer (HIMAKOM) UM Metro, melaksanakan gerakan “Ta’jil on The Road”, Sabtu (1/5/2021).
Piko Arifian Saputra sebagai koordinator kegiatan menyampaikan dirinya bersama tim membagikan ta’jil berbuka puasa secara gratis kepada masyarakat Kota Metro di dua titik.
“Ta’jil On The Road adalah bagian kegiatan Silaturahmeet 2021 yang dilaksanakan oleh Mahasiswa D3 Sistem Informasi, sesuai namanya kegiatan ini adalah membagikan ta’jil berbuka puasa secara gratis kepada masyarakat Kota Metro dengan dua titik lokasi yaitu titik pertokoan shopping dan titik pusat perbelanjaan PB 21.
Namun bukan sekedar ta’jil yang kami bagikan, kami juga membagikan masker kain dan handsanitizer sachet, yang tujuannya adalah mengedukasi masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan, dalam rangka pemutusan rantai penyebaran virus corona”, kata Piko.
Senada dengan mahasiswanya, Mustika, M.Kom menerangkan sumber dana didapat dari sumbangsih langsung mahasiswa D3 Sistem Informasi dan Himakom.
“Sumber dana kegiatan tersebut murni berasal dari mahasiswa prodi D3 Sistem Informasi dan Himakom, mahasiswa hanya berkoordinasi sekaligus izin dengan saya, namun untuk pelaksanaannya mereka lakukan mandiri, ini hal yang baik karena mahasiwa bukan harus pinter intelektual saja, tetapi harus memiliki sifat peduli dengan sesama sebagai soft skill yang wajib dimiliki oleh mahasiswa,” ujar Mustika selaku Kaprodi D3 Sistem Informasi.
Sementara itu, Azzahra Fitri Amillina selaku ketua Pelaksana Silaturahmeet 2021 mengaku penyaluran ta’jil tersebut berjalan dengan lancer.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar, dan puluhan pack ta’jil yang merupakan amanah dari teman-teman prodi tersalurkan dengan baik,” aku Azzahra.
Ferry Fachreza, Ali Akbar, Rangga Agung, M. Said Romadhon, Syarif Mahmudi, Anzas Fitria, Bayu Dwi dan Meli Fuji Astuti selaku tim pembagi Ta’jil, merasa beruntung dapat turun langsung membagikan ta’jil dijalanan, dan menambah rasa syukur untuk nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.
Selain membagikan ta’jil, tim juga mengingatkan masyarakat agar terus memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan lainnya.