
UM Metro – Sejumlah peserta Workshop Kehumasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah batch 1 kunjungi Suara Muhammadiyah sebagai media partner PTMA, Sabtu (02/07/2022).
Kunjungan ini disambut langsung Redaktur Eksekutif Isngadi M Atmadja di Graha Suara Muhammadiyah
Menurutnya PTMA memiliki peranan penting dalam mengemas narasi Muhammadiyah.
“Gerakan Muhammadiyah yang dapat mengemas narasi Muhammadiyah itu sendiri adalah PTMA. Makanya Humasnya harus kompeten,” katanya.
Lebih lanjut, Isngadi meminta para Humas PTMA agar mengirim rilis ke Suara Muhammadiyah secara rutin.
“SM ini memang tidak ada perwakilan di Provinsi maupun Kota. Semuanya tersentralisasi di sini. Makanya kalau PTMA tidak mengirim rilis, kami tidak bisa membantu publikasi kegiatan tersebut. Mumpung Bapak/Ibu ke sini, mari kita jalin kemitraan,” tambahnya.
Isngadi menegaskan, peran Suara Muhammadiyah memang untuk melayani publikasi kegiatan Muhammadiyah.
“SM itu bertugas untuk melayani semua aktivitas di Muhammadiyah mulai dari tingkat ranting, cabang, daerah, provinsi, pimpinan pusat, termasuk PTMA,” tukasnya.
Kunjungan ini diikuti oleh Humas UM Metro Bungsudi, dan Humas PTMA lainnya.