
UM Metro – Mahasiswa Pengabdian Desa Wisata Bahasa FKIP UM Metro, Kamis (11/7) tiba di Gedung Balai Desa Banjarrejo. Kedatangannya disambut oleh aparatur desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pemuda desa setempat.
Bertepatan dengan itu, Yasmika Baihaqi, M.Pd., B.I., selaku dosen pembimbing sekaligus kepala UPT Lembaga Bahasa UM Metro mengatakan bahwa kelompok mahasiswa yang ditempatkan di Desa Banjarrejo, Batanghari, Lampung Timur ini bernama Tim Voluunteer. (www.fasecolda.com)
“Tim ini saya sebut Tim Volunteer karena mengemban 3 (tiga) amanah sekaligus. Pertama, amanah Rektor UM Metro yang telah bekerja sama dengan Kepala Desa Banjarrejo. Kedua, amanah dari UPT Lembaga Bahasa UM Metro, dan ketiga, amanah dari UPT PLP II Terpadu UM Metro, oleh karena amanah tersebut, tentunya mahasiswa mengemban tugas lebih berat” jelasnya.
Lebih jauh Yasmika Baihaqi, M.Pd., B.I., juga menyampaikan bahwa kegiatan pengabdian ini melibatkan kurang lebih 80 mahasiswa yang berasal dari 7 program studi. Ini tentunya luar biasa, karena jumlah mahasiswa yang cukup banyak.
Tim volunteer ini, sambung Mr. Baihaqi sapaan akrabnya, sudah dibagi menjadi beberapa divisi berdasarkan keahliannya masing-masing. Divisi tersebut yaitu Divisi Trainer, Divisi Kreatif, Divisi IT, Divisi Sosialisasi, Divisi Dokumentasi, dan Divisi Sarpras, yang tentunya akan bekerja bersama untuk mewujudkan konsep Desa Wisata Bahasa ini.
Senada dengan itu, Kepala Desa Banjarrrejo, Sg. Puspito, S.IP., merasa senang menerima kehadiran mahasiswa PLP UM Metro, terutama atas program dan gagasan mengenai Desa Wisata Bahasa yang akan kembali digalakkan di daerahnya.
“Sebenarnya konsep ini sudah sejak tahun 2017, namun, pelaksanaannya ternyata tidaklah mudah, Alhamdulillah di tahun 2019 ini dapat terlaksana,” ucapnya saat menerima penyerahan 80 mahasiswa PLP Terpadu UM Metro.
“Mari kita berkolaborasi, berkumpul, dan selalu bermusyawarah untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang mungkin timbul nantinya. Saya juga berharap akan ada pedagang-pedagang di sana yang berbahasa Inggris,” tambahnya.
Harapan lain, Kades juga menyampaikan supaya hubungan yang sudah terbangun ini kita tidak hanya sebatas waktu beberapa bulan dan sebatas dengan 80 mahasiswa ini, akan tetapi harus terus berkelanjuta.
Kontributor: Hardiani Alvia, Mhs. Pendidikan Biologi 2016.
Editor: Nas/Hum.