UM Metro – Pekerjaan saya main facebook dan instagram, ungkapan itu dilontarkan Ricky saat menjadi dosen tamu dalam kuliah umum di Fakultas Teknik UM Metro, Kamis (20/6) pukul 13.00, di aula Gd. Fakultas Teknik, Kampus II UM Metro.
“Saya malu sekali dikatakan dosen tamu, karena pekerjaan saya main facebook dan main instagram. Jadi, kegiatan-kegiatan keteknikan saya itu salah satu pendukung untuk saya posting di ig,” ungkapnya disambut gelegak tawa peserta kuliah umum.
Sebagai dosen tamu di UM Metro, Ricky Elson pada kesempatan itu tidak hanya menjadi pembicara di program studi Teknik Mesin, tetapi ia juga sempat mengisi kuliah umum di program studi Pendidikan Biologi.
“Insya allah hari Kamis (20/6) di Gd. aula HI pukul 8.00 s/d 12.00 akan ada kuliah umum dosen tamu oleh Ricky Elson. Beliau ini teknokrat Indonesia, pendiri Lentera Bumi Nusantara dan Komunitas Ciheras, serta pemegang hak paten mobil listrik Indonesia,” terang Kartika Sari, S.Si., M.Bts., salah satu dosen Prodi Pendidikan Biologi UM Metro.
Sementara dalam kuliah umum bersama Pendidikan Biologi yang membahas isu membangun komunitas seperti yang Ricky lakukan pada Komunitas Lentera Bumi Nusantara dan Komunitas Ciheras yang didirikannya, di Fakultas Teknik Ricky mendorong supaya mahasiswa Teknik Mesin UM Metro segera menguasai dan memanfaatkan energi terbarukan.
“Spirit of inovation, kita harus segera menimbulkan semangat berinovasi, tujuannya supaya kita menguasai teknologi dan pemanfaatan energi terbarukan. Jadi energi terbarukan itu harus dimanfaatkan, bukan hanya sekedar diketahui saja,” ucapnya di hadapan mahasiswa Teknik Mesin yang hadir di aula kampus setempat.
“Kita sudah tahu semuanya, ada energi terbarukan dari matahari, dari angin, dan sekarang problemnya adalah bagaimana kita mengusai dan memanfaatkan sesegera mungkin, baik pada tahap penelitian maupun penerapan secara langsung dalam kehidupan kita,” imbuhnya.
Saat memperkenalkan biografinya, Ricky mengaku lahir di Sumatera Barat. Minatnya terhadap mesin didorong oleh keinginannya merancang mesin Formula Satu (F1). Sehingga untuk mendukung itu ia bersungguh-sungguh menimba ilmu di jurusan mesin Universitas Andalas dan melanjutkan ke jurusan mesin di Piliteknik University of Jepang.
“Saya lahir di Kota Padang, Sumatera Barat, 39 tahun yang lalu. SMA saya di Kota Padang, sempat kuliah di jurusan Teknik Mesin Universitas Andalas. Setelah itu saya mengulang kembali S1 dan melanjutkan program master pada jurusan teknik mesin, di Piliteknik University of Jepang,” kenang Ricky.
Lama menimba ilmu dan berkarir di Jepang, Ricky kembali ke Indonesia dengan segudang harapan. Ia sempat mengembangkan Mobil Listrik Selo Indonesia dan saat ini masih terus membangun kincir angin untuk memenuhi kebutuhan listrik di daerah-daerah terpencil Indonesia.
Bahkan, menurut ceritanya, Ricky pernah datang ke Gudeng Meneng, Kabupaten Tulang Bawang.
“Tiga tahun lalu saya sempat ke Tulang Bawang,Gedung Meneng, hampir ada 1000 rumah dipinggir Sungai saat itu belum teraliri listrik. Tiap hari di sana ada balapan klotok, dengan mesin diesel yang efisiensinya sangat rendah, makanya kalian harus bisa menciptakan kapal listrik pertama di daerah ini,” himbaunya kepada mahasiswa Teknik Mesin UM Metro. (Nas/Hum).