Rektor UM Metro Terima Kunjungan Kapolres Metro

UM Metro –  Rektor Universitas Muhammadiyah Metro, Drs. H. Jazim Ahmad, M.Pd., menerima Kunjungan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kota Metro AKBP. Retno Prihawati, S.Sos., S.IK., M.H.

Dalam pertemuan, pimpinan kedua lembaga tersebut membahas beberapa hal terkait keberlangsungan menjaga Lingkungan Hidup, Penanganan Keamanan dan Ketertiban Lingkungan Masyarakat, Program rehabilitasi atau penanganan secara Psikologis terhadap pelaku tindak pidana kejahatan (Kriminal) di Kota Metro.

“Dalam mendukung program kampus ramah lingkungan, UM Metro saat ini sudah mulai mengurangi penggunaan plastik sekali pakai seperti menyediakan Tumbler,” ujar rektor UM Metro saat menerima kunjungan Kapolres Kota Metro diruang kerjanya, Senin (13/01/2020).

Terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) atau penyakit masyarakat lainnya di Kota Metro, Rektor Jazim mengajak Kapolres Kota Metro melakukan banyak terobosan seperti melalui program pencegahan atau sosialisasi kepada mahasiswa UM Metro.

Mahasiswa, menurut Drs. Jazim Ahmad dapat dijadikan mitra Polri atau sebagai pelopor pencegahan penggunaan Narkoba, Seks Bebas dan pelopor keselamatan berlalulintas.

“Setiap awal tahun ketika menyambut kehadiran para mahasiswa baru biasanya kami mengadakan kuliah umum, mungkin Ibu Kapolres bisa saja menjadi narasumber dalam kuliah umum tersebut, menyampaikan materi terkait bahaya penggunaan Narkoba, Etika berlalu lintas dan lain-lain” terang rektor UM Metro.

Dalam kesempatan yang sama, AKBP. Retno Prihawati, S.Sos., S.IK., M.H., juga berkeinginan mengajak seluruh lapisan masyarakat, terutama akademisi untuk menaruh perhatian terhadap persoalan Hukum di Kota Metro.

Akademisi, menurut Kapolres Metro dinilai lebih mengerti bagaimana cara mengedukasi masyarakat untuk menghindari perbuatan tindak pidana. Serta kami ingin mensosialisasikan helmisasi kepada semua warga Kota Metro.

“Kami mohon dukungan dari semua pihak terutama akademisi UM Metro, karena kami yakin para akademisi di UM Metro paham dalam memberikan solusi terhadap permasalahan sosial yang kerap menjangkiti kehidupan masyarakat,” ungkap AKBP Retno.

“Pak Rektor kami juga mohon dukungan untuk mensosialisasikan wajib helm kepada mahasiswanya. Meskipun angka kecelakaan di Kota Metro terbilang rendah, kami tetap ingin supaya semua masyarakat yang berkendara sepeda motor agar menggunakan helm, baik siang ataupun malam,” imbuh Kapolres Metro.

Kedepan, Polres Metro juga ingin bekerjasama dengan UM Metro terkait Program rehabilitasi atau penanganan secara Psikologis terhadap narapidana di Kota Metro.

Kemudian perlu untuk diketahui, selain Rektor UM Metro, hadir dalam pertemuan itu Wakil Rektor I (Warek) Dr. Agus Sujarwanta, M.Pd., Warek II Suyanto, S.E., M.Si., Akt., CA., ACPA., Warek  III Drs. Anak Agung Oka, M.Pd., Warek IV Dr. M.Ihsan Dacholfany, M.Ed., Ketua PWM Lampung, Dekan Fakultas Hukum Muhammad Sofwan Taufiq, S. (https://www.countryblossomfarm.com/) H.I,. M.S.I., dan Kepala KUI & Kerjasama UM Metro Fenny Thresia, M.Pd.

Sementara Kapolres Kota Metro, dalam pertemuan itu turut didampingi oleh Kabag Sumberdaya Manusia, Kasat Intelkam, Kapolsek Metro Timur, Kanit II Sat Intelkam. (Barnas/hum).

Tinggalkan Balasan