Rektor UM Metro Lantik Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

UM Metro – Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Metro Drs. H. Jazim Ahmad, M.Pd. melantik Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Rabu (02/03/22) bertempat di Aula HI Kampus setempat.

Ketiga Wakil Dekan FEB tersebut diantaranya Wakil Dekan I Dr. H. Febriyanto, S.E.,M.M., Wakil Dekan II Yulita Zanaria, M.Si.,Akt.,CA., dan Wakil Dekan III Gustin Padwa Sari, M.Si., Akt.

Usai melantik, Rektor UM Metro menyampaikan adanya amanah yang harus dijalankan, khususnya dalam menjaga eksistensi FEB.

“Bapak ibu yang hari ini resmi dilantik, di depan ada FEB yang harus kita jaga. Pelayanan FEB terhadap masyarakat harus selalu maksimal. Supaya kepercayaan masyarakat kepada FEB UM Metro ini bagus, baik kepada dosen, karyawan maupun mutu lulusannya. Ada pikiran dan tenaga yang harus dengan ikhlas bapak ibu sumbangkan,” ungkap Jazim.

Jazim menambakan dalam kurun waktu 4 tahun terakhir, minat masyarakat untuk berkuliah di FEB selalu tinggi.

“Terimakasih kepada bapak ibu dosen FEB yang sudah membuat FEB sekarang menjadi fakultas yang pertama diminati oleh masyarakat dalam kurun waktu 4 tahun terakhir. Tentu ini merupakan hasil uluran pikiran dan tenaga yang tidak ada hentinya,” tambah Jazim.

Selanjutnya, Ketua Badan Pembina Harian (BPH) UM Metro, Prof. Dr. Hj. Enizar, M.Ag., memberikan wejangan untuk menjaga kebersamaan dalam mengemban amanah mengembangkan FEB UM Metro.

“Saya menggaris bawahi bahwa pimpinan itu dimanapun berada, itu sebenarnya memang melayani. Utamakan kebersamaan dalam melaksanakan tugas. Keikhlasan dan ketenangan bekerja sama itu menjadi kunci utamanya, jika pikiran suntuk maka ide brilian kita tidak muncul. Di samping kita mengharapkan ganjaran dari Allah, juga mengharapkan diberi kemudahan menjalankan tugas agar yang berat menjadi ringan,” tutur Prof. Enizar.