Program BIPA, Peluang Internasionalisasi PTMA

UM Metro – “BIPA adalah program pembelajaran untuk mengasah keterampilan berbahasa Indonesia bagi penutur asing,” ungkap Mustakim kepada peserta Sekolah Kantor Urusan Internasional (KUI) 2 di aula Gedung HI UM Metro melalui platform zoom meeting, Rabu (09/02/22).

Pembelajaran BIPA masih belum banyak diadakan oleh Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) di Indonesia.

“Menurut pengamatan saya, masih ada banyak PTMA yang belum punya BIPA. Sejauh yang saya tahu BIPA baru diselenggarakan di UM Surabaya, UM Sukabumi, UM Makassar, mungkin ada yang lain, selebihnya saya kurang tahu,” kata Mustakim.

Menurut Mustakim yang juga sebagai Koordinator Divisi Aktivitas Internasional Asosisasi Kantor Urusan Internasional (KUI) Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah (PTMA), BIPA dapat menunjang akreditasi juga memberikan sertifikasi bagi mahasiswa yang menjadi peserta.

“Pada 18 desember 2020 sampai 17 maret 2021 saya mengadakan BIPA, itu satu semester dengan siswa semuanya bukan mahasiswa S1. Semuanya adalah staff Pesantren Yasma, ada gurunya hingga Kepala Sekolahnya. Keuntungannya banyak, kami bisa mengajukan akreditasi dan peserta mendapat sertifikasi,” tambah Kepala KUI UM Enrekang tersebut.

Selanjutnya, Mustakim juga menjabarkan untuk menjadi pengajar BIPA harus memenuhi syarat-syarat tertentu agar kompentensinya terjamin.

“Syarat sebagai pengajar BIPA itu tentu harus tersertifikasi, saya sendiri dulu mengikuti sertifikasi pengajar level 1. Tujuannya tidak lain agar kompetensi pengajar itu sudah terjamin,” tutup Mustakim