Mahasiswa PMM Pendidikan Ekonomi UM Metro Tampilkan Tarian Lampung di IKIP Budi Utomo Malang

Dua mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro yaitu Noni Ayu Indrawan dan Ajeng Setiowati peserta program pertukaran mahasiswa mereka (PMM) Kemdikbud-Ristek tahun 2022 menampilan tarian Lampung pada acara Sambutan Mahasiswa Baru (SAMBA) di IKIP Budi Utomo Malang. Dimana penampilan tarian ini sebagai pengisian acara dan penyambutan mahasiswa baru pada acara SAMBA.

“Ini merupakan pengalaman yang luar biasa, bisa menampilan tarian khas Lampung di depan orang Malang khususnya mahasiswa IKIP Budi Utomo Malang,” ucap Noni.

“Biasanya kami menampilkan tarian ini untuk kegiatan himpunan yaitu di acara-acara Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (HIMADIKMI), tapi kali ini bangga rasanya bisa menampilkan di kampus lain,” tambah Noni.

Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. selaku Kaprodi Pendidikan Ekonomi memberikan komentar, “Saya sangat mengapresiasi mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi yang mengikuti program pertukaran mahasiswa mereka (PMM) Kemdikbud-Ristek tahun 2022, apalagi ini mereke berkesempatan memperkenalkan budaya Lampung melalui tarian khas Lampung”.

“Mudah-mudahan melalui program PMM ini, dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menggunakan hak belajarnya di luar program studi dan di luar perguruan tinggi asal. Selain menempuh ilmu di luar perguruan tinggi asal, mahasiswa juga kesempatan mempelajari dan merasakan pengalaman langsung kebudayaan di daerah perguruan tinggi penerima. Hal ini merupakan bentuk partisipasi mahasiswa untuk semakin terampil dalam bersikap memperkuat persatuan dengan bermodalkan keragaman melalui Bhinneka Tunggal Ika,” tambah Fajri.