
Pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu catur dharma perguruan tinggi Universitas Muhammadiyah Metro. Kali ini tim pengabdi yang beranggotakan Fajri Arif Wibawa, M.Pd., Lilian Mega Puri M.Pd dan Desi Budiono, M.Pd. yang lolos OPR LPPM Universitas Muhammadiyah Metro dengan judul “Penguatan Media Sosial melalui Pelatihan Desain dan Konten Media Sosial Kepada Tim Kreatif Pasar Kreatif Rejomulyo”.
Selain melaksanakan kegiatan pelatihan, sebagai sumbangsih untuk meramaikan dan mempromosikan pasar kreatif Rejomulyo tim pengabdi berinisiatif membuat event lomba mewarnai tingkat TK dan PUAD. Lomba mewarnai ini dilaksanakan awal sebelum pelaksanaan pelatihan.
Fajri Arif Wibawa, M.Pd. selaku ketua tim pengabdian kepada masyarakat pada sambutannya menyampaikan, “Kami dari dosen dan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Metro bermaksud melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu dengan judul “Penguatan Media Sosial melalui Pelatihan Desain dan Konten Media Sosial Kepada Tim Kreatif Pasar Kreatif Rejomulyo”, selain itu kami kami bermaksud membuat event lomba mewarnai TK & PAUD alhamdulilah disetujui oleh pengurus. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini Pasar Kreatif Rejomulyo Tangguh (PAK RT) bisa lebih maju dan besar melebarkan sayap.
Bapak Suparmo selaku ketua pengurus pasar kreatif Rejomulyo Tangguh (PAK RT) dalam sambutannya menyampaikan, “Kami mengucapkan terima kasih kepada Universitas Muhammadiyah Metro telah mau bekerja sama dengan kami dan terima kasih atas diadakannya kegiatan semacam ini di pasar kreatif Rejomulyo Tangguh (PAK RT). Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa berkelanjutan terus”.
Setelah pembukaan acara dilanjutkan dengan pelatihan Desain dan Konten Media Sosial Kepada Tim Kreatif Pasar Kreatif Rejomulyo. Narasumber pertama Ibu Lilian Mega Puri, M.Pd. dengan judul “Pentingnya Pengelolaan Media Sosial”. Dalam menyampaikan materi Ibu Lilian menyampaikan bahwa manusia dan media berinteraksi sehingga saat ini interaksi kebanyakan melalui media sosial. Pada media sosial kita bisa berbagi foto, cerita, pengalaman bahkan bisnis. Oleh karena itu promosi PAK RT ini sangat berpengaruh sekali saat ini dengan pengelolaan media sosial yang baik”.
Narasumber kedua yaitu Bapak Desi Budiono, M.Pd. dengan materi “Konten Media Sosial yang Baik”. Dalam penyampaian materi Bapak Budi memberikan contoh-contoh caption yang menarik. Manfaat membuat konten yang baik dalam media sosial 1) Brand Lebih cepat dikenali, 2) Menjadi Tempat Interaksi Pelanggan, 3) Menjukkan Ciri Khas Brand
Dapat Menjangkau Lebih Banyak Orang. Kemudian pengurus diminta mempraktikan membuat atau mencontohkan konten yang baik untuk PAK RT.
Narasumber yang ketiga yaitu Bapak Fajri Arif Wibawa, M.Pd. dengan materi “Praktik Desain simpel Media Sosial dengan CorelDRAW”. Dalam materi ini Bapak Fajri mempraktikan bagaimana membuat desain media sosial untuk PAK RT. dalam penyampaian materinya Bapak Fajri menyampaikan, “Sebelum mendesain yang perlu diperhatikan di PAK RT yaitu dengan adanya Branding. Branding merupakan ciri khas PAK RT. Misal dari ciri khas warna. Jadi dalam mendesain harus mendominasi warna yang sudah ditentukan jdi warna branding PAK RT”.