Himadikmi UM Metro Sukses Gelar Rakernas Imapesi ke-IX

UM Metro – Berdasarkan hasil Musyawarah Nasional (Munas) Imapesi yang diselenggarakan di Universitas Negeri Surabaya 25-27 Juni 2021, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (Himadikmi) FKIP Universitas Muhammadiyah Metro ditunjuk sebagai penyelenggara kegiatan “Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Imapesi” yang didalamnya akan membahas program kerja dengan berbagai aspek yang mendukung pengembangan sumber daya manusia di Indonesia.

Rangkaian kegiatan Rakernas ini yaitu (1) Rapat Kerja Nasional, (2) Lomba Orasi Kebangsaan, (3) Seminar Ekonomi Digital. Kegiatan ini dilaksanakan secara blanded (campuran) antara luring terbatas dan daring via zoom meeting. Peserta daring berasal dari seluruh anggota IMAPESI yaitu 101 Perguruan Tinggi di berbagai wilayah di Indonesia dan peserta luring yaitu: Universitas Lampung: 7 mahasiswa, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka: 4 mahasiswa, Universitas Jambi: 3 mahasiswa, Universitas Sebelas Maret: 2 mahasiswa, Universitas Negeri Surabaya: 3 mahasiswa, Universitas Sriwijaya: 2 mahasiswa, Universitas Negeri Semarang: 1 mahasiswa, Universitas Lambung Mangkurat: 1 mahasiswa, Universitas Pamulang: 2 mahasiswa, dan Universitas Muhammadiyah Bengkulu: 1 mahasiswa

Ketua Panitia Ajib menyampaikan, “Rakernas adalah rapat kerja tertinggi di Imapesi, Rekernas ini sudah di selenggarakan ke-IX. Setelah Himadikmi mengikuti Munas Imapesi yang diselenggarakan di Universitas Negeri Surabaya 25-27 Juni 2021, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (Himadikmi) FKIP Universitas Muhammadiyah Metro ditunjuk sebagai penyelenggara kegiatan “Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Imapesi”. Satu bulan sebelum pelaksanaan Rakernas ini kami juga telah melaksanakan sosialisasi pra Rakernas, untuk menyampaikan teknis acara kepada seluruh anggota Imapesi 101 Perguruan Tinggi seluruh Indonesia.

Samsul selaku ketua umum Himadikmi menyampaikan, “Selamat datang para peseeta Rakernas Imapesi, mudah-mudahan kehadiran peserta mampu mendongkron eksistensi dan untuk pengurus Himadikmi bisa lebih mengenal dengan Imapesi. Kami dari tuan rumah memohon maaf dalam penyambutan, menyadiaan tempat, makanan atau hal lainnya kurang maksimal.

Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Rektor III UM Metro Drs. Anak Agung Oka, M.Pd., menyampaikan, “Selamat datang di kampus UM Metro untuk para mahasiswa pilihan yang mewakili kampusnya dan bisa hadir secara luring dalam kegaiatan Rakernas. Memang tidak semuanya bisa hadir di ruangan ini, karena masih dalam masa pandemi ini sehingga kuota peserta luring terbatas. Tapi kita tidak mengurasi rasa Kebangsaan, 10 perguruan tinggi ini sudah mewakili yang ada di anggota Imapesi perguruan tinggi di Indonesia. Saya ucapkan selamat peserta yang melalui darang dari sabang sampai merauke, walaupun tidak bertemu langsung di ruangan ini, namun kita bertemu melalui zoom meeting. Mudah-mudahan semua peserta yang mengikuti secara daring, sinyalnya bisa stabil.”

Peserta luring harus memenuhi syarat protokol kesehatan berikut:
Pra Kegiatan

  1. Peserta dianjurkan untuk melakukan isolasi mandiri dengan menjaga kondisi badan, menghindari kerumunan atau tempat keramaian mulai 14 (empat belas) hari sebelum pelaksanaan kegiatan.
  2. Peserta seleksi wajib mengisi Formulir Deklarasi Sehat yang terdapat pada link Google Formulir dalam kurun waktu 14 (empat belas) hari sebelum mengikuti kegiatan dan paling lambat H-1 sebelum pelaksanaan kegiatan.
  3. Peserta wajib swab test RT PCR kurun waktu maksimal 2×24 jam sebelum berangkat ke lokasi kegiatan atau rapid test antigen kurun waktu maksimal 1×24 jam sebelum berangkat ke lokasi kegiatan dengan hasil negatif/non reaktif yang dilakukan di Rumah Sakit, Puskesmas atau Klinik Kesehatan baik Swasta maupun Pemerintah.
  4. Peserta wajib sudah di Vaksin Covid-19 dengan membuktikan sertifikat Vaksin ke-1 dan ke-2.

Pada saat kegiatan:

  1. Peserta memakai masker kesehatan 3 lapis (3 ply) dan ditambah masker kain di bagian luar (double masker), penggunaan pelindung wajah (faceshield) bersama masker direkomendasikan sebagai perlindungan tambahan.
  2. Tetap menjaga jarak minimal 1 (satu) meter dengan orang lain.
  3. Mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir dan/atau menggunakan handsanitizer.
  4. Diukur suhu tubuh, peserta yang suhu tubuhnya <37,3 C akan diarahkan ruangan kegiatan dan peserta yang suhu tubuhnya >37,3 C dilakukan pemeriksaan ulang paling banyak 2 (dua) kali dengan jarak waktu pemeriksaan 5 (lima) menit, selama menunggu pengecekan suhu tubuh ulang, peserta akan menunggu di tempat yang telah yang ditentukan.

Forum ini nantinya diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran terhadap kondisi bangsa dan negara ini terutama dibidang pendidikan. Selain itu, forum ini juga akan membahas berbagai aspek organisasi dan eksistensi kordinasi wilayah ke depan guna lebih memantapkan tujuan dan cita mulia Imapesi. Diharapkan nantinya organisasi Imapesi bisa melihat, menganalisa dan kemudian dapat menarik kesimpulan terhadap suatu permasalahan yang dihadapi baik permasalahan internal organisasi maupun masalah ekstern organisasi secara nasional terutama berkaitan dengan kualitas sumber daya manusia. Sehingga organisasi Imapesi sebagai wadah organisasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Nasional dapat memberikan bukti nyata bagi keberhasilan dan kemajuan bangsa Indonesia.