UM Metro – Rektor UM Metro beri amanah Dr. Riyanto, M.M. jabat ketua Program Studi Magister Administrasi Pendidikan. Penyerahan SK pengangkatan berlangsung di ruang rapat gedung rektorat kampus setempat oleh Wakil Rektor bidang Keuangan dan Umum Suyanto, S.E., M.Si., Akt., CA., ACPA., CRA, Kamis (12/03/2020).
Wakil Rektor II menerangkan, pergantian pejabat di lingkungan UM Metro sudah menjadi budaya akademik.
“Kehadiran pak Riyanto sebagai kaprodi MAP diharapkan bisa membawa Program Pascasarjana UM Metro bisa lebih kuat dan berkemajuan,” terangnya.
Mantan wakil dekan III FEB ini juga menegaskan, bijak dan adil dalam mengambil keputusan adalah karakter yang harus dimiliki pejabat.
“Harapan kami jabatan ini bisa dijalankan sebagai amanah. Namun yang perlu saya sampaikan kepada kita semua, jangan mencampur adukkan urusan pribadi dengan urusan lembaga sehingga bisa berlaku adil dalam setiap mengambil kebijakan,” tegasnya.
Pernyataan ini sejalan dengan Ketua BPH UM Metro Drs. H. Masnuni M Ro’i, M.Pd. Menurutnya para pejabat harus fokus agar pekerjaannya dapat diselesaikan dengan baik.
“Dalam menjabat, kita harus fokus. Benar-benar fokus agar semua pekerjaan kita itu bisa terlihat detil. Sehingga kekurangannya dapat teratasi dengan baik,” ucapnya.
Drs. Masnuni mengingatkan, menjadi pejabat di Amal Usaha Muhammadiyah merupakan salah satu pengabdian kepada Muhammadiyah.
“Ini adalah lahan pengabdian kita, mudah-mudahan bisa menjadi seperti di muqaddimah Muhammadiyah, dengan bermuhammadiyah kita bisa meraih jannah–Nya. Sehingga apa yang kita kerjakan, semuanya bermuara hanya untuk meraih Ridho-Nya,” imbaunya.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas pengabdian Kaprodi MAP sebelumnya Prof. Dr. Juhri AM, M.Pd.
“Terima kasih banyak kita sampaikan atas pengabdian Prof. Juhri yang telah merintis dan ikut membangun UM Metro dari pertama kali hingga bisa berkembang seperti sekarang ini. Semoga ini menjadi lahan amal beliau untuk menerima pahala yang berlipat,” pungkasnya. (Bungs/Hum)