
Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (HIMADIKMI) melaksanakan kegiatan tahunan untuk menyambut mahasiswa baru angkatan tahun 2022 yaitu kegiatan Masa Keakraban (MAKRAB). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 September 2022 bertempat di Griya Kebun.
Dalam kegiatan Masa Keakraban (MAKRAB) ini selain diikuti oleh mahasiswa angkatan tahun 2022,juga diikuti oleh dosen, mahasiswa angkatan 2021,mahasiswa angkatan 2020 dan mahasiswa angkatan 2019. Pada kegiatan Masa Keakraban (MAKRAB) di tahun 2022 ini mengangkat tema “Raih solidaritas dari kesederhanaan untuk kejayaan Himadikmi”.
Pengangkatan tema ini bertujuan untuk menguatkan solidaritas, baik rasa kebersamaan, rasa kekeluargaan maupun saling peduli baik antar mahasiswa disemua angkatan maupun antara mahasiswa dengan dosen.
Ketua panitia, Wisnu menyampaikan, kegiatan MAKRAB ini diharapkan bisa mengakrabkan dan menguatkan rasa solidaritas.
“Maka dengan kegiatan-kegiatan Masa Keakraban (MAKRAB) nanti terdapat beberapa jenis yaitu 1) penilaian yel yel dan kekompakan kelompok di setiap pos, 2) terdapat 5 permainan yang seru, dan 3) akan diakhiri dengan bakti sosial,” katanya.
Ketua Umum Himadikmi, Afif menyampaikan, MAKRAB ini merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk lebih mengakrabkan lagi khususnya untuk mahasiswa baru dengan kakak-kakak tingkatnya. Sehingga nanti dalam pergaulan di lingkungan kampus bisa lancar dan enjoy.
Sementra Ketua Prodi Pendidikan Ekonomi, Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd., menyampaikan kegiatan ini untuk membangun kekeluargaan antar mahasiswa baru, senior, dan dosen di prodi.
“Setelah mahasiswa baru kemarin telah mengikuti kegiatan Masa Ta’aruf Mahasiswa Baru (MASTAMA), yang meliputi pengenalan lingkungan kampus maupun sistem pendidikan di UM Metro, kefakultasan, keprodian dan kemahasiswaan, yang setelah Mastama juga dikenalkan tentang HMPS di prodi pendidikan ekonomi yaitu Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (HIMADIKMI), kali ini dikuatkan kembali dengan kegiatan Masa Keakraban (MAKRAB). Harapannya dengan kegiatan Makrab ini, rasa kekeluargaan, kebersamaan, solidaritas, saling peduli antat mahasiswa maupun dosen di keluarga prodi pendidikan ekonomi bisa terjalin dengan erat,” jelasnya.
Tidak hanya kegiatan-kegiatan keakraban saja sambungnya, nanti akan ada permainan-permainan untuk menguatkan keakraban dan diakhiri dengan kegiatan bakti sosial yaitu dengan mengambil sampah plastik yang ada di sepanjang sungai perbatasan antara Kota Metro dengan Kabupaten Lampung Timur.
“Jadi selain kegiatan keakraban, ada nilai plus lain yaitu bakti sosial, yang kali ini diwujudkan dengan kita peduli dengan lingkungan”, tambah Fajri.