
UM Metro – Usai wakili kegiatan sosialisasi Aplikasi Sistem Informasi Kepangkatan Jabatan Fungsional Online (Sikito) bersama Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) Wilayah II Desember 2020 lalu, 3 dosen Universitas Muhammadiyah (UM) Metro diminta mensosialisasikan kembali hal serupa kepada dosen di lingkungan UM Metro secara luring dan daring pada Rabu, 03 Februari 2021.
Rektor UM Metro Drs. H. Jazim Ahmad, M.Pd. melalui Wakil Rektor I bidang Akademik Dr. Agus Sujarwanta, M.Pd. meminta para dosen agar benar-benar memahami prosedur pengajuan JJA secara daring melalui sosialisasi Sikito tersebut.
“Bapak/Ibu peserta kami berpesan, sosialisasi ini benar-benar dipahami dan tidak sekedar berhenti menjadi pemahaman pengetahuan, akan tetapi digunakan untuk menuntun diri masing-masing dalam rangka menyiapkan persiapannya mengusulkan Jenjang Jabatan Akademik di lingkungan LL Dikti Wilayah II,” kata Dr. Agus Sujarwanta.
Menurutnya, pengajuan JJA di lingkungan LL Dikti Wilayah II saat ini sudah menggunakan pola daring terhitung sejak Desember 2020 lalu.
“Secara pemberlakuannya, untuk pengusulan yang sudah melewati tanggal 16 Desember 2020, sudah tidak lagi menggunakan luring, sehingga memang Sikito ini menjadi satu-satunya aplikasi yang harus dikuasai atau dipahami oleh semua dosen di UM Metro tanpa terkecuali,” tambahnya.
Lebih lanjut, Dr. Agus Sujarwanta menerangkan 3 dosen utusan UM Metro tempo hari akan memberikan wawasan bagaimana pengoperasian Aplikasi Sikito tersebut berdasarkan perannya masing-masing.
“Hari ini kita bersyukur, para narasumber yang telah mengikuti sosialisasi lebih dulu yang merupakan tiga dosen, sesuai dengan peran di sistem itu, di mana ada pengguna dosen, pengguna kaprodi, dan pengguna dekan. Lalu dilengkapi dengna pengguna admin dan pengguna penilai angka kredit. Jadi secara substansi, ternyata banyak peran yang harus dilakukan di Sikito itu,” sambung Dr. Agus Sujarwanta.
Ketua Majelis Dikdasmen PDM Metro ini juga berharap, kehadiran Sikito di tengah pengusulan JJA bagi dosen UM Metro siap disambut dengan persiapan yang matang.
“Bagi Bapak/Ibu dosen yang sudah menyiapkan diri untuk pengajuan JJA, cukup lama ya sejak 16 Desember 2020 ke 03 Februari 2021, kurang lebih 2 bulan, mudah-mudahan benar-benar sudah disiapkan untuk melakukan pengajuan melalui Sikito ini,” tukasnya.
Sementara itu, Kabag. Kepegawaian Biro Administasi Umum (BAU) Dra. Suhartini menambahkan, akan ada pendampingan khusus dari LL Dikti Wilayah II perihal pengoperasian Sikito ini.
“Terkait program aplikasi Sikito ini, hari Jum’at besok tim Sikito dari LL Dikti akan hadir di tengah-tengah kita untuk memberikan pendampingan secara khusus bagi dosen UM Metro. Untuk itu Bapak/Ibu yang sudah hadir hari ini diharapkan hadir kembali,” pungkas Dra. Suhartini.
Sebagai informasi, ketiga utusan dosen yang menjadi narasumber dalam kegiatan sosialisasi SIkito di aula HI kampus I UM Metro ini adalah Drs. Partono, M.Pd mewakili Dekan, Dr. Febriyanto, M.M mewakili Ketua Program Studi, dan Hadi Pranoto, M.Pd mewakili dosen. (Bungsudi/Hum)