Kepada Yth.

  1. Mahasiswa Program Pascasarjana Angkatan Tahun 2015;
  2. Mahasiswa Program Sarjana Angkatan Tahun 2012;
  3. Mahasiswa Program Diploma Angkatan Tahun 2014;

Berdasarkan Permenristekdikti Nomor 44 Tahun 2016 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, pasal 16 ayat (1), dan Surat Edaran Rektor UM Metro Nomor 711/III.3.AU/F/EDR/UMM/2015 perihal Pemberitahuan Masa Studi Mahasiswa Program Pascasarjana, Sarjana, da Diploma;

Maka dengan ini Universitas Muhammadiyah Metro menyampaikan PERINGATAN AKADEMIK I kepada mahasiswa Program Pascasarjana, Program Sarjana, dan Program Diploma Tiga yang sisa masa belajarnya tinggal 2 (dua) tahun akademik dengan ketentuan:

  1. Diberikan masa tenggang 1 tahun akademik untuk segera menyelesaikan beban belajar (Mata Kuliah Teori/Praktek) dan Tugas Akhir/Skripsi/Tesis;
  2. Apabila dalam masa tenggang 1 tahun akademik belum dapat menyelesaikan beban belajar dan Tugas Akhir/Skripsi/Tesis, maka Direktur/Dekan mulai dapat mengusulkan kepada Rektor untuk menerbitkan Surat Pindah;
  3. Surat Peringatan Akademik II diberikan apabila sisa masa belajar hanya tinggal 1 (satu) tahun akademik, dan apabila dalam waktu tersebut mahasiswa tidak dapat yudisium, maka Direktur/Dekan dapat mengusulkan kepada Rektor untuk menerbitkan Surat Keluar (Drop Out);

Demikian PERINGATAN AKADEMIK I ini disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

Untuk mengunduh Surat Peringatan Akademik I silahkan klik DISINI

Tinggalkan Balasan